OLENAS.ID – Football Federation (FA) atau Federasi Sepak bola Inggris sudah mulai kasak-kusuk mencari pengganti pelatih timnas Gareth Southgate setelah Euro 2024. Nama pelatih Manchester City Pep Guardiola menjadi kandidat utama menggantikan Southgate.
Timnas Inggris memang tak asing dengan pelatih asing. Sebelumnya, Inggris pernah diarsiteki Sven Goran Eriksson, pelatih asal Swedia.
Eriksson yang lebih banyak menangani klub-klub Serie A Italia seperti AS Roma dan Lazio sebelum melatih The Three Lions pada 2001-2006.
Baca Juga: Wulan Guritno Jadi Duta Anti Judi Online Kominfo, Netizen Meradang
Fabio Capello menjadi pelatih asing berikutnya di skuat Inggris. Dibandingkan Eriksson, jangka waktu pelatih asal Italia yang sukses menangani AC Milan dan Roma ini lebih singkat, yaitu 2008 sampai 2012.
Capello hanya membawa Inggris ke babak 16 besar Piala Dunia 2010. Sebaliknya, Eriksson mengantarkan Inggris ke perempat final Piala Dunia 2002, Euro 2004 dan Piala Dunia 2006.
Kini, FA mempertimbangkan kembali memakai pelatih asing. Dan, Guardiola, pelatih asal Spanyol, menjadi alternatif menggantikan Southgate yang prestasinya tak mengecewakan.
Dia membawa Inggris ke semifinal Piala Dunia 2020, runner up Euro 2022 dan perempat final Piala Dunia 2022.
Baca Juga: Lanal Yogyakarta Rayakan Ulang Tahun TNI AL Dengan Membersihkan Sungai Code
Persoalannya, kontrak Southgate berakhir pada 2024. Sementara, Guardiola melatih di Man City masih sampai 2025. Bila memotong kontrak Guardiola, maka FA bakal mengeluarkan kompensasi yang tidak sedikit ke klub.
Hanya saja, Guardiola tetap menjadi pilihan FA karena termasuk pelatih yang sukses menangani klub-klub. Dirinya merah banyak trofi di Barcelona, Bayern Munich dan Man City.
Guardiola pun sudah mengetahui karakter pemain Inggris yang rata-rata bermain di Man City maupun klub-klub lain.
Hanya saja, Federasi Sepak bola Spanyol juga mempertimbangkan merekrut Guardiola untuk melatih timnas.
Pilihan lain adalah Mauricio Pochettino, pelatih Argentina yang saat ini menangani Chelsea.
Sedangkan pelatih lokal yang menjadi target di antaranya Eddie Howe (Newcastle United) dan Graham Potter yang masih menganggur setelah diberhentikan Chelsea.
Timnas Inggris sendiri akan melakoni FIFA match day. Mereka menghadapi tuan rumah Ukraina di kualifikasi Euro 2024, 9 September 2023. Selanjutnya, Inggris beruji coba melawan tim tetangga, Skotlandia, 12 September 2023.***





