Beranda Soker Man City Vs Arsenal, Susunan Pemain dan Prediksi Laga Piala FA

Man City Vs Arsenal, Susunan Pemain dan Prediksi Laga Piala FA

1
0

Pemain sayap Riyad Mahrez jadi andalan Manchester City melawan Arsenal di Piala FA. OLENAS.ID – Duel Manchester City vs Arsenal, di babak empat Piala FA menjadi gambaran persaingan dua tim papan atas Liga Premier Inggris. Bagaimana susunan pemain dan prediksi dari big match yang digelar di kandang Man City, Stadion Etihad, Sabtu, 28 Januari 2023 dini hari WIB?

Piala FA menjadi pemanasan Man City dan Arsenal di tengah perseteruan di kompetisi domestik. Ya, mereka bersaing ketat memburu titel liga. 

Hanya, Arsenal yang bertengger di puncak klasemen sedikit di atas angin karena sudah unggul lima poin.

Baca Juga: Madrid Singkirkan Atletico Madrid di Copa del Rey, Vinicius Jr. Jadi Sasaran Rasisme

Namun pertarungan belum berakhir karena Man City yang berada di peringkat dua masih memungkinkan memburu The Gunners. Selain itu, Newcastle United dan Manchester United yang menduduki peringkat tiga dan empat tetap diperhitungkan.

Persoalannya, Newcastle dan Man Utd sudah tertinggal 11 poin. Kegagalan Man Utd meraih poin penuh pada dua laga terakhir melawan Crystal Palace (1-1) dan Arsenal (kalah 3-2) menjadikan menipisnya peluang The Red Devils menjaga persaingan memperebutkan tahta klasemen.

Di atas kertas dan secara matematis, Newcastle dan Man Utd masih bisa mengejar tim-tim di atasnya. Namun mereka kemungkinan sudah tak masuk kompetitor juara liga. Tinggal Arsenal dan Man City yang bersaing ketat. Dan, laga di Piala FA menjadi gambaran perseteruan kedua tim.

Baca Juga: Lisa BLACKPINK Pecahkan Tiga Rekor Global Sebagai Solois

Man City akan menjadi lawan tangguh Arsenal di turnamen sepak bola tertua ini dan juga kompetisi. Sebelumnya di babak tiga Piala FA, The Cityzens menunjukkan keperkasaannya dengan membantai Chelsea 4-0. Tren positif Man City berlanjut di kompetisi dengan meraih kemenangan 4-2 atas Tottenham Hotsur dan menghajar Wolverhampton Wanderers 3-0.

“Permainan kami berkembang bagus. Kini kita lihat bagaimana pertandingan berikutnya [melawan Arsenal],” kata pelatih Man City Pep Gurdiola seperti dikutip The Sun.

Guardiola kembali menggelar skema 4-3-3 di laga melawan Arsenal. Hanya, eks pelatih Barcelona ini kerap membuat kejutan dengan menurunkan pemain di luar prediksi sehingga kadang sulit membaca starting line up Guardiola.

Hanya, dirinya kemungkinan memberi kesempatan pemain yang lebih banyak duduk di bench seperti Kyle Walker dan Bernardo Silva. Walker yang tidak diturunkan saat melawan Wolves bakal menjadi starter sebagai bek kanan.

Sedangkan John Stones yang lebih sering duduk di bench akan menempati posisi di jantung pertahanan bersama Manuel Akanji. Bek kiri Sergio Gomez sepertinya akan masuk line up. Mereka membentengi kiper Stefan Ortega yang berdiri di bawah mistar menggantikan Ederson.

Gelandang bertahan tetap menjadi milik Rodri meski Guardiola bisa menyiapkan Kalvin Phillips. Rodri akan bahu-membahu dengan Ilkay Gundogan dan Bernardo Silva yang menggantikan Kevin De Bruyne.

Di depan, striker Erling Haaland bakal diistirahatkan setelah mencetak hat-trick di laga lawan Wolves. Posisi centre forward diambil alih striker timnas Argentina Julian Alvarez yang ditopang Jack Grealish dan Riyad Mahrez.

Arsenal Punya Modal Bagus

Bagaimana dengan Arsenal yang menyambangi markas Man City? Mereka memiliki modal bagus setelah menaklukkan Man Utd 3-2 di Emirates. Kemenangan ini sekaligus menyingkirkan salah satu rival yang menjadi ancaman mereka di liga.

Di Piala FA, Arsenal mengawalinya dengan langkah berat. Mereka sesungguhnya bertemu lawan ringan dari tim League Two atau Divisi Tiga, Oxford United. Namun, klub London utara ini dipaksa bekerja keras sebelum menang 3-0.

Meski demikian, pelatih Mikael Arteta tetap optimistis menghadapi Man City. Menurut dia kemenangan atas Man Utd telah mendongkrak moral dan motivasi pemain.

Baca Juga: Venna Melinda Berikan Bukti Medis, Hotman Paris Balik Ancam Agar Ferry Irawan Buktikan Kejadian di Bogor

“Kemenangan atas United menjadi momen indah. Kami melakukannya di hadapan pendukung dengan atmosfer yang luar biasa. Tetapi kini kami sudah kembali berlatih dan fokus menghadapi Man City,” ujar Arteta yang menjadi asisten Guardiola di Man City sebelum menangani Arsenal.

Arteta tidak menghadapi problem cedera pemain, namun dirinya kemungkinan merotasi pemain. Meski demikian, Arteta tidak banyak melakukan perubahan dan tetap tampil dengan skuad terbaik.

Dengan skema 4-3-3, bek kanan asal Jepang Takehiro Tomiyasu akan starter dan Kieran Tierney bermain di kiri menggantikan Oleksandr Zinchenko. Di jantung pertahanan, Arteta tampaknya memberi kesempatan bek muda Jakup Kiwior untuk berduet dengan William Saliba.

Mereka membentengi kiper kedua Matthew Turner yang berdiri di bawah mistar. Namun bisa jadi, kiper Aaron Ramsdale kembali menjadi starter.

Di tengah, gelandang Thomas Partey menjadi pilihan pertama. Dirinya bekerja sama dengan Fabio Vieira dan Martin Odegaard yang dikabarkan hendak direkrut Man Utd.

Striker Eddie Nketiah yang mencetak brace sekaligus penentu kemenangan Arsenal atas The Red Devils akan menjadi ujung tombak tunggal.

Dirinya ditopang Smith Rowe dan Leandro Trossard yang akan melakukan debut sebagai starter. Pada laga sebelumnya pemain Belgia ini bermain beberapa menit saja.

Laga besar ini termasuk final kepagian di Piala FA. Man City sedikit diunggulkan. Dengan kedalaman skuad yang memungkinkan Guardiola tetap bisa menurunkan tim terbaik meski ada rotasi pemain, Man City berpeluang menaklukkan Arsenal.

Baca Juga: Kalahkan Borneo FC Lewat Gol Tunggal, Persib Bandung ke Puncak Geser Persija

Apalagi, Man City bermain di kandang sendiri. Mereka tentu bisa memaksimalkan kesempatan tersebut. Rekor pertemuan kedua tim pun memihak Man City. Dari 13 pertemuan terakhir mereka di berbagai kompetisi, Man City tercatat 12 kali menang dan sekali kalah.

Bursa pun mengunggulkan Man City dan Arsenal di-voor 3/4 (0:3/4). Ini berarti, tuan rumah diprediksi mampu menang dengan skor minimal dua gol.

Hanya, Arsenal tetap tak bisa diremehkan. Mereka menunjukkan konsistensi di kompetisi domestik. Ini yang menjadikan Arsenal bisa bertahan di puncak. Namun bila Arteta memilih merotasi pemain, tampaknya sulit bagi mereka untuk menang di Etihad.

Prakiraan Susunan Pemain
Manchester City (4-3-3): Ortega; Walker, Stones, Akanji, Gomez; Silva, Rodri, Gundogan; Mahrez, Alvarez, Grealish
Arsenal (4-3-3): Turner; Tomiyasu, Saliba, Kiwior, Tierney; Odegaard, Partey, Vieira; Trossard, Nketiah, Smith Rowe.***