Beranda Soker Kerja Keras Super Elja Memperjuangkan 3 Poin

Kerja Keras Super Elja Memperjuangkan 3 Poin

3
0

Pelatih PSS Sleman Marian Mihail memimpin latihan Skuat PSS Sleman OLENAS.ID – Skuat Super Elang Jawa siap bekerja kerjas memperjuangkan poin penuh dari laga minggu keenam. Pada laga kandang yang akan dilakoni Jumat 4 Agustus 2023 Super PSS Sleman akan menjamu klub Ibu Kota Persija Jakarta.

Bek Super Elja, Thales Lira menyebut, timnya siap berjuang mati-matian merebut tiga poin. Bermain di kandang, dihadapan publik sendiri akan menjadi motivasi para pemain PSS Sleman mendapatkan poin penuh. “Pada laga RANS, tidak banyak memiliki peluang, meraih hasil imbang. Untuk laga berikutnya, kami akan mengejar target kemenangan,” tegas Thales Lira. 

Thales Lira memastikan, para pemain PSS Sleman akan lebih bekerja keras, untuk memperbaiki hasil yang dinilai kurang memuaskan dari laga-laga yang sudah dijalani.

Baca Juga: Bawa Pedang dan 2 Botol Miras, Warga Salam, Kabupaten Magelang Ditangkap Polisi

Menghadapi Macan Kemayoran di laga keenam, bukan sebuah perjalanan yang mudah bagi Super Elja. Sementara PSS Sleman saat ini sedang berusaha dan berjuang kembali ke jalur kemenangan.

Tercatat, dari lima laga yang sudah dijalani, di empat pertandingan terakhir anak asuh Marian Mihail tidak pernah mencatatkan kemenangan. PSS Sleman hanya meraih tiga poin dari laga pembuka, saat melawat ke Bali.

Di empat laga berikutnya PSS hanya meraih hasil imbang melawan Persis Solo di Sleman, kalah dari PS Barito Putera, serta meraih dua hasil imbang melawan PSIS Semarang dan RANS Nusantara FC. Dengan raihan enam poin yang sudah dikumpulkan, PSS masih berada di peringkat ke-12 papan klasemen sementara dari 18 kontestan. 

Baca Juga: Pertukaran Lukaku dengan Vlahovic di Antara Chelsea dan Juventus

Perjuangan melawan Persija, dipastikan akan menjadi ujian berat lini serang PSS. Macan Kemayoran saat ini tercatat menjadi tim yang paling sedikit kebobolan. Persija saat ini baru kemasukan tiga gol dan sudah mencetak enam gol. Sementara PSS yang mencetak enam gol dari lima laga yang sudah dijalani, mereka sudah tujuh kali kebobolan. 

“PSS harus lebih berhati-hati. Pemain harus serius, karena setiap pekannya tingkat persaingannya semakin naik,” kata pelatih PSS, Marian Mihail. ***