Beranda Tak Berkategori Trailer Pertama “The Moon” Akhirnya Rilis! Nantikan Akting Do Kyungsoo EXO

Trailer Pertama “The Moon” Akhirnya Rilis! Nantikan Akting Do Kyungsoo EXO

2
0

Do Kyungsoo EXO. bintangi fim The Moon. OLENAS.ID – CJ ENM (CJ Entertainment & Media), perusahaan media massa dan hiburan Korea Selatan, dalam salah satu YouTube resmi CJ ENM Movie merilis trailer pertama film “The Moon“. Film anyar karena rilis tahun ini dibintangi Do Kyungsoo EXO.

Do Kyungsoo sebagai pemeran utama memang diuji kemampuan aktingnya. Film bercerita tentang penyelamatan Sun Woo (Do Kyung Soo), anggota NASA yang terjebak di luar angkasa karena suatu insiden.

Jae Kook, mantan kepala NASA yang dibintangi Sol Kyung Gu yang berada di bumi mencoba menyelamatkannya.

Baca Juga: Deretan HP Samsung Galaxy yang Dapat dan Tidak Dapat Update One UI 6.0 dan Android 14

Dalam trailer pertama “The Moon” menampilkan video bulan yang perlahan muncul dan kemudian terdengar suara Do Kyungsoo yang meminta pertolongan melalui alat komunikasi

Mayday, mayday, this is Hwang Sunwoo. His soul is falling to the other side of the moon.” Suara Do Kyungsoo mengisi trailer “The Moon“.

Trailer tersebut terdengar dramatis dengan soundtrack lagu yang menggebu juga misterius.

Pasalnya tidak ada potongan adegan apa pun yang ditunjukkan dalam video berdurasi 30 detik itu.

Film The Moon.

Selain itu, suara Do Kyungsoo yang terdengar menjiwai perannya menambah ketegangan dalam trailernya.

Baca Juga: Ayah Biadab, Memperkosa Anak Kandung Sejak Kelas 5 SD

Hal ini tentu membuat fans Do Kyungsoo dan penggemar film Korea penasaran dengan kisah lengkapnya.

The Moon” disutradarai oleh Kim Yong Hwa yang sukses mensutradarai berbagai film seperti “Along With The Gods“, maupun “200 Pounds Beauty“.

Film bergenre science fiction (Sci-Fi) ini akan tayang premier pada 2 Agustus 2023. Penggarapan film ini mulai dikerjakan sejak 6 Juni 2021 dan selesai 12 Oktober 2021.

Film ini juga menjadi proyek film pertama Do Kyungsoo setelah dirinya menyelesaikan wajib militer pada 25 Januari 2021.

Sebelumnya rindu fans D.O sudah terobati dengan drama pertamanya berjudul “Bad Persecutor” setelah lama tak terlihat di dunia hiburan.

Film “The Moon” disebut sebagai film korea pertama yang mengisahkan perjalanan luar angkasa menuju bulan.

Apakah film “The Moon” akan sukses mencuri hati masyarakat dunia seperti kesuksesan film “Parasite” yang berhasil menyabet Piala Oscar 2020? Nantikan keseruannya.***